Vivo tidak hanya menghadirkan tampilan yang sangat mewah dan harga yang sangat terjangkau dengan setiap produk yang diluncurkannya, Vivo pun berani melakukan kerjasama dengan FIFA melalui ajang pertandinga Piala Dunia. Vivo menjadi sponsor resmi liga tertinggi sepak bola, yakni Piala Dunia. Bukan hanya untuk Piala Dunia 2018, melainkan juga Piala Dunia 2022. Tentunya hal tersebut sangat mengejutkan bagi sebagian orang mengingat Vivo merupakan merek dagang sebuah smartphone yang masih baru dan gencar mempromosikan produk-produknya. Seperti pada Maret lalu, Vivo telah menghebohkan dunia gadget dengan tampilan yang sangat anyar dengan hadirnya smartphone Vivo V9. Vivo varian ini telah dihadirkan dengan pagelaran perilisan yang sangat mewah dan besar di Borobudur, Magelang. Apalagi Vivo juga menampilkan berbagai performansi dari para penyanyi dan artis lainnya untuk iklan Vivo V9. Selain itu juga, Vivo menggunakan banyak media televise Indonesia dalam promosinya.
Hanya dengan berselang dua bulan saja, Vivo kembali menghadirkan Vivo V9 tetapi dengann tampilan bentuk edisi terbatas khusus untuk Piala Dunia 2018. Lalu, bagaimana penampilannya? Dan berapa harganya untuk edisi Piala Dunia ini? Berikut ini selengkapnya:
- Vivo edisi spesial ini bernama Vivo V9 2018 FIFA World Cup Russia
Pada pemilihan nama tersebut tidak terlepas dari Vivo yang menjadi salah satu sponsor resmi di ajang sepak bola bertaraf internasional yang bergengsi itu. Edisi spesial ini sangat terbatas dan hanya tersedia dalam pilihan warna biru. Dengan terbatasnya stok, Anda tentu harus cepat-cepat dengan yang lainnya untuk bisa mendapatkannya.
- Telah dilengkapi dengan aplikasi khusus Piala Dunia 2018 Rusia
Fitur yang telah ditambahkan pada ponsel ini berupa aplikasi yang akan memungkinkan Anda mengikuti tim favorit selama turnamen hingga pertandingan final. Anda juga bisa berinteraksi dengan pemilik Vivo limited edition ini dan penggemar lainnya. Tentu saja dengan aplikasi yang ada pada ponsel ini, Anda tidak akan ketinggalan informasi mengenai tim favorit Anda.
- Vivo V9 2018 FIFA World Cup Russia dijual dengan harga sekitar Rp. 3.7 juta – Rp. 8,1 juta.
Vivo V9 ini membekali dirinya dengan prosesor Qualcomm chipset Snapdragron 626 octa-core yang dipadu dengan kapasitas RAM 6GB dan ROM 64GB. Ponsel pintar ini juga memiliki fitur pemindaian sidik jari dan dijual dengan harga sekitar Rp. 3.7 juta – Rp. 8,1 juta.
- Spesifikasi Vivo V9 2018 FIFA World Cup Russia sama dengan spesifikasi yang ada pada Vivo V9 biasa
Selain itu, Vivo V9 juga mengandalkan kamera dan layar 6.3 inch FHD+ FullView. Layarnya berdimensi 154.81 × 75.03 × 7.89 mm dengan berat 150 gram. Vivo edisi spesial dan terbatas ini pun mengandalkan dual kamera belakang 13MP + 2MP yang mampu menghasilkan foto bokeh.