Cara Agar Alamat Rumah Terdeteksi di Aplikasi Ojek Online
Di era serba online seperti ini, sudah banyak kemudahan-kemudahan yang dapat membantu anda dalam beraktifitas dan melakukan pekerjaan. Salah satunya adalah dengan menggunakan ojek online, Ojek online memudahkan kita dalam bepergian kemana saja dan kapan saja. Anda hanya perlu membuka smartphone anda dan memesan sesuai dengan tujuan anda, Anda akan mengetahui harganya langsung dan driver langsung menjemput anda. Bagaimana tertarik untuk membaca artikel Cara Agar Alamat Rumah Terdeteksi di Aplikasi Ojek Online lebih jauh?
Bagi anda yang setiap harinya menggunakan jasa taksi atau ojek online pasti pernah mengalami situasi dimana driver ojek online kesulitan menjangkau alamat penjemputan anda. Situasi ini tentunya terkadang membuat kita jengkel dan membuang-buang waktu kita. Namun tahu kah anda kalau masalah ini sebenarnya bisa diselesaikan dengan gampang? Solusinya adalah dengan cara mendaftarkan alamat rumah kita di Google maps.
Dengan terdaftarnya alamat rumah kita di Google maps maka secara langsung akan terdeteksi juga di semua aplikasi ojek online, sebab aplikasi ojek online juga menggunakan fasilitas Google maps di dalam aplikasi nya. Lantas bagaimana caranya? Mari kita mulai step by step.
Sebelum memulai pastikan anda sudah punya aplikasi Google maps di ponsel anda. Kalau sudah silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini atau terlebih dahulu simak video berikut ini agar pengajuan anda nantinya bisa berhasil.
Cara menambahkan alamat di google
1. masuk ke aplikasi Google maps lalu klik pilihan dan scrool ke bawah lalu klik “tambahkan tempat”
2. Langkah kedua isi formulir data lokasi yakni Nama tempat, alamat , kategori dan yang lainnya secara lengkap. Khusus untuk Lokasi kita bisa pilih di Google maps dengan cara mencari posisi berdasarkan posisi GPS ponsel kita saat mendaftar
3. kalau semua kolom sudah terisi dengan benar, anda tinggal klik logo simpan di pojok kanan atas ponsel anda dan selesai.
Catatan: pastikan anda menambahkan tempat dengan benar jangan sampai anda menambahkan tempat yang salah, Karena itu akan mengakibatkan pejemputan bukan ke rumah anda.
Dalam waktu maksimal 3 hari Google akan me-review pengajuan alamat anda, dan jika di setujui maka sekarang anda sudah bisa mencari alamat anda di Google maps dan aplikasi ojek online. Namun jika ditolak atau gagal anda bisa mengajukan kembali dengan mengikuti langkah-langkah diatas.
baca juga: PT DOcar Rental Indonesia Luncurkan Aplikasi Sewa Mobil Online
Jika anda kesulitan dapat melihat video dibawah ini
Akhir kata
Dengan menambahkan lokasi rumah anda ke dalam google maps maka akan menghemat waktu anda dalam memesan ojek online, Anda tidak perlu lagi memilih lokasi karena lokasi rumah anda sudah terdaftar di google maps. Semoga tips diatas dapat membantu anda dalam mempermudah pemesanan ojek online.