Cara Menjaga Hp Agar Tidak Mudah Rusak

Bagaimana Cara Menjaga Hp Agar Tidak Mudah Rusak? Dewasa ini, hp android dihadirkan dengan berbagai kombinasi fitur canggih untuk memanjakan kamu. Mengedit, mengambil foto, berbincang, chattingan dan mengerjakan tugas dapat dilakukan dalam satu genggaman.

Namun, penggunaan yang rutin dalam kurun waktu tertentu seringkali berimbas pada kerusakan. Lantas, bagaimana cara menjaga hp agar tidak mudah rusak? Berikut selengkapnya.

Cara Menjaga Hp Agar Tidak Mudah Rusak

1. Menggunakan Charger Bawaan Dan Mengurangi Intensitas Powerbank

Cara Menjaga Hp Agar Tidak Mudah Rusak

Setiap hp android selalu memiliki charger bawaan yang bisa diperoleh ketika membeli hp. Pasalnya, charger yang terdiri dari adaptor atau kepala charger dan kabel usb ini memiliki kapasitas arus listrik yang telah disesuaikan dengan kebutuhan hp.

Untuk itu, penggunaan charger bawaan harus selalu diusahakan untuk menghindari risiko yang dapat terjadi.

Lazimnya, penggunaan charger orang lain dapat membuat ponsel kamu mengalami sensitivitas pada bagian layar sentuh.

Hal ini dapat terjadi karena arus listrik yang dialirkan untuk mengisi baterai kurang sesuai. Begitu pula, penggunaan charger yang tidak asli juga dapat merusak port USB pada suatu ponsel.

Ketidaksesuaian arus listrik yang dimiliki oleh charger juga dapat berdampak pada mengisian daya baterai yang lama. Kondisi ini bahkan dapat menyebabkan baterai smartphone menjadi aus karena setiap baterai memiliki life circle.

Akibatnya, durasi pengisian daya ponsel yang lama dapat mengakibatkan habisnya life circle dan berdampak pada hp mudah ngedrop.

Selain itu, power bank mungkin dapat memudahkan kamu untuk mengisi daya baterai tanpa harus terhubung dengan colokan listrik. Namun, penggunaan power bank secara berlebihan ternyata dapat membuat baterai mudah panas.

Hal ini tentu dapat berdampak negatif karena baterai hp kamu akan mudah rusak dan mengembang. Untuk itu, kamu sebaiknya menggunakan power bank ketika mendesak.

2. Tidak Menggunakan Hp Ketika Dicas

Cara menjaga hp agar tidak mudah rusak juga dapat dilakukan dengan tidak menggunakannya ketika dicas. Penggunaan ini bahkan dapat memperpendek usia smartphone kamu.

Lazimnya, kerusakan yang mudah terjadi berawal dari kondisi baterai. Hal ini dapat terjadi karena pengisian daya yang kurang optimal akibat daya baterai yang baru saja diisi harus digunakan secara langsung.

Pengisian daya baterai yang kurang optimal ini juga dapat berdampak pada suhu baterai yang terlalu panas. Melakukan kebiasaan ini secara berkala dan terus menerus akan berdampak pada baterai yang mudah ngedrop.

Parahnya lagi, kondisi suhu ponsel yang terlalu panas juga dapat mempengaruhi sistem sehingga mudah eror.

3. Tidak Mengisi Daya Hingga 100%

Beberapa orang seringkali berpikir bahwa pengisian baterai hingga 100% sangat disarankan. Namun, pengisian ini pada dasarnya tidak direkomendasikan karena dapat mengurangi umur daya hp secara perlahan.

Harapan pengisian daya 100% dalam waktu semalaman bahkan dapat mengakibatkan overcharging yang bisa berdampak pada suhu panas hingga ledakan.

4. Install Aplikasi Seperlunya

Cara Menjaga Hp Agar Tidak Mudah Rusak

Selain itu, cara menjaga hp agar tidak mudah rusak juga dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi seperlunya. Hal ini karena memiliki banyak aplikasi dapat menyebabkan sistem kerja ponsel terganggu.

Terlebih lagi jika kamu asal menggunakan aplikasi tanpa mengetahui kekuatan penyimpanan pada setiap ponsel.

Menginstall aplikasi secara sembarangan juga dapat berdampak pada kerusakan smartphone secara berkala. Smartphone kamu bahkan dapat terkena virus atau malware yang berasal dari iklan yang terdapat pada aplikasi.

Kondisi ini tentu dapat menyebabkan kerusakan pada ponsel. Parahnya lagi jika virus atau malware tersebut dapat meretas data yang kamu miliki.

5. Menghapus Dan Mengosongkan Penyimpanan

Penyimpanan internal sebuah ponsel android yang penuh juga dapat merusak suatu komponen di dalamnya. Penyimpanan ini bisanya akan mempengaruhi penurunan kecepatan kinerja suatu ponsel.

Begitu pula, penggunaan penyimpanan yang terlalu dipaksakan ini juga dapat mempengaruhi kinerja hardware lain seperti RAM dan CPU pada hp.

Untuk itu, kamu sebaiknya menghapus file yang tidak perlu untuk meringankan kinerja ponsel. Jika dirasa file tersebut masih diperlukan nantinya, kamu juga dapat melakukan backup data agar tidak menumpuk pada ponsel.

Dalam hal ini, kamu dapat memanfaatkan google drive maupun perangkat elektronik lain seperti flashdisk, PC atau laptop.

6. Lakukan Scannning Pada RAM

RAM ponsel yang penuh tentu dapat mengganggu kinerja hp. Untuk itu, cara menjaga hp agar tidak mudah rusak dapat dilakukan dengan menscanning RAM.

Cara menstabilkan ini tidak bisa dilakukan hanya dengan menghapus aplikasi. Kamu bahkan perlu mengunjungi menu setting dan melakukan scanning. Lazimnya, setiap ponsel dengan tipe android tertentu juga memiliki cara yang berbeda.

7. Melakukan Update OS

Cara Menjaga Hp Agar Tidak Mudah Rusak

OS atau operating system yang bekerja pada android pada dasarnya memiliki sistem kerja yang sama dengan komputer atau laptop.

Untuk itu, update OS dapat kamu lakukan ketika sudah kamu pemberitahuan yang muncul. Kegiatan update ini bahkan tidak hanya bertujuan untuk menghadirkan fitur dan layanan baru.

Update OS yang muncul ini dapat menjadikan sistem kerja ponsel menjadi lebih lancar seperti dalam kadaan baru.

Beberapa ponsel yang meminta update sistem ini bahkan bertujuan untuk membenahi kesalahan yang terjadi pada sistem android. Untuk itu, kamu dapat melakukan update OS melalui menu setting > about device > download update manually > check update > update.

Baca juga: Cara Mengatasi Baterai Tanam Ngedrop

8. Pasang Protektor Pada Hp

Memberikan protector hp juga perlu diterapkan secagai cara menjaga hp agar tidak mudah rusak. Protektor hp ini dapat dilakukan dengan menambahkan layar anti gores maupun casing pelindung belakang yang bisa diperoleh dengan mudah.

Menariknya, protector ini telah dihadirkan dengan berbagai macam animasi dan warna.

Terlepas dari fungsi protector sebagai aksesoris smartphone agar terlihat lebih keren, protector tersebut ternyata memiliki fungsi penting untuk melindungi hp android kamu.

Misalnya saja anti gores. Komponen ini dapat melindungi layar dari berbagai benda keras agar tidak mudah rusak. Selain itu, casing belakang juga memiliki fungsi untuk menjaga hp dari benturan ketika jatuh.

9. Jauhkan Hp Dari Magnet Dan Tempat Berair

Dewasa ini, perkembangan teknologi selalu menginovasi smartphone android menjadi lebih canggih. Magnet yang dulu dapat menyebabkan layar ponsel menjadi terganggu kini hanya mempengaruhi sistem navigasi seperti google maps menjadi kacau.

Meski demikian, kamu sebaiknya menjauhkan hp dari magnet dan air karena terdapat komponen lain seperti speaker yang mudah rusak.

10. Matikan Hp Jika Tidak Digunakan

Cara menjaga hp agar tidak mudah rusak juga dapat dilakukan dengan mematikannya ketika tidak digunakan.

Hal ini bertujuan untuk mengistirahatkan komponen penting yang bekerja pada sistem android. Misalnya saja RAM dan processor yang menjadi otak dari smartphone ketika dinyalakan maupun dijalankan.

Menjaga hp android agar tidak mudah rusak pada dasarnya bukanlah suatu hal yang sulit. Namun, ketergantungan akan ponsel terkadang membuat seseorang tidak bisa melepas penggunaan ini.

Terlebih lagi jika semua aktivitas maupun bisnis yang dikerjakan memerlukan sistem kerja ponsel selama 24 jam.